My Inspiration

My Inspiration
(a Notes of Self)
My Parents

Setiap orang pastilah mempunyai seorang panutan yang dapat dijadikan sebuah contoh dan pelajaran bagi kehidupan kita pada saat sekarang dan yang akan datang.

Bagi kita selaku umat Islam, Tokoh Inspiratif yang dapat dijadikan suri tauladan dunia dan akhirat adalah Nabi Muhammad SAW. Seorang tokoh yang dapat dikatakan sebagai tokoh No.1 di dunia hingga sekarang.

Dalam kehidupan sehari-hari, adakah tokoh yang dapat dijadikan sebuah inspirasi bagi kita???

Sebagian dari kita mungkin akan menyebutkan beberapa tokoh terkenal baik lokal seperti: Ir. Soekarno, Bp. Soeharto, Gus Dur, Ahmad Dahlan, Hasyim Asy'ari, BJ Habibie, Uje atau yang lainnya....atau Tokoh dari luar negeri seperti: Albert Einstein, Alexander FlemingAlexander Graham BellWerner HeisenbergLudwig van Beethoven, Ibnu SinnaAl-Farabi, atau yang lainnya....

Dari tokoh-tokoh Inspiratif diatas, akankah kita sadar ada tokoh Inspiratif didekat kita...???

Dialah pemberi cahaya dalam hidup kita..., Seorang pejuang yang tidak mengenal kata lelah..., Seorang pejuang yang merelakan perutnya lapar demi anaknya..., Seorang pejuang yang tidak menghiraukan peluh dan keringatnya hingga kering demi cita-cita anaknya dan lebih baik dari mereka...

Ya...merekalah orang tua kita (Bapak dan Ibu), orang tua yang melahirkan dan merawat kita dari sejak kecil hingga dewasa tanpa mengenal kata lelah....

Terus...apakah kita selalu selalu mengingatnya...???, apakah kita juga sudah membahagiakannya...??? dan apakah kita sudah menjadikannya sebagai seorang Inspiratif bagi kita...??? mungkin tidak ada salahnya dan itu wajib, jikalau kita sebelum menjadikannya tokoh-tokoh yang ada menjadi seorang yang Inspiratif. Terlebih dahulu, menjadikan Ibu bapak kita menjadi tokoh Inspiratif dan perlu dibahagiakan....

Sediakan sedikit waktu kita untuk mengingat mereka... dan bagi yang masih ada orang tua (ibu bapak), bersegeralah untuk meringankan tangannya untuk menghubunginya....atau mendatanginya...Buatlah mereka sedikit tersenyum.....

"Love Forever to my Mom & Dad..."

Salam by. Mitra Penerjemah


0 komentar: